Di akhir tahun 2022 ini SMA Negeri 1 Ngaglik sedang berbenah diri untuk menjadi salah satu satuan pendidikan yang mampu berperan aktif dan bertanggung jawab terhadap kelestarian lingkungan hidup dan juga sebagai sarana untuk menumbuhkan generasi-generasi yang peduli terhadap lingkungan melalui prestasi Sekolah Rintisan Adiwiyata. Banyak hal yang perlu dipersiapkan untuk dapat mencapainya. Karenanya SMA Negeri 1 Ngaglik memulai langkah awal dengan melakukan studi tiru ke SMA Negeri 1 Cangkringan yang merupakan salah satu sekolah sekolah di Sleman yang sudah meraih prestasi Sekolah Adiwiyata tingkat Nasional sejak tahun 2018 dan bahkan sekarang sedang menuju prestasi Sekolah Adiwiyata Mandiri.
Kegiatan studi tiru dilaksanakan pada Rabu, 31 Agustus 2022. Kunjungan tim adiwiyata SMAN 1 Ngaglik yang dipimpin oleh Bapak Drs. Agus Marjanto selaku kepala sekolah, disambut dengan sangat baik oleh tim adiwiyata SMAN 1 Cangkringan yang dipimpin oleh Bapak Rahmad Budiyono, S.Pd. selaku ketua tim adiwiyata. Acara yang berlangsung dari pukul 10.30 WIB itu sangat memberikan inspirasi mengenai penerapan 6 aspek Perilaku Ramah Lingkungan Hidup (PRLH) di sekolah yaitu 1. Konservasi energi; 2. Konservasi air; 3. Kebersihan, fungsi sanitasi, dan drainase; 4. Pengelolaan sampah; 5. Penghijauan; 6. Inovasi. Berbagai bentuk dukungan moral, ide, gagasan, maupun bimbingan hal administrasi pun juga diterima oleh SMAN 1 Ngaglik sebagai bentuk pengimbasan oleh SMAN 1 Cangkringan.